12 Ciri ciri orang sukses di usia muda lihat tanda tandanya

Ciri ciri orang sukses - Seneng ya rasanya.. kalo udah bisa beli ini itu yang di mau, pake uang sendiri, apalagi kalo udah ga punya utang. Wah.. ternyata itu salah satu tanda kalo kamu udah sukses lho…
Lalu, apakah kamu tau apa saja sih ciri – ciri orang sukses? Biar kamu ga makin penasaran, berikut ada beberapa ciri orang sukses..
Ciri ciri orang sukses
via europa.eu

Mau Bekerja Keras Dan Cerdas


Jika kamu bekerja secara keras dan cerdas  ini merupakan ciri orang yang akan sukses di masa depan mereka. Kamu akan sering berpikir, dengan usaha yang kecil akan menghasilkan hasil yang besar. Bagaimana kalau usaha tersebut bisa kamu besarkan lagi, apakah akan menghasilkan sesuatu yang jauh lebih besar lagi? Itulah mengapa kerja keras dan kerja Cerdas saja tidak cukup, keduanya perlu kamu perlu gabungkan dengan seimbang. Ketahuilah cara kerja yang paling efektif untuk menuju kesuksesan kamu, kemudian bekerja keraslah pada usaha itu hingga kamu merasa terbiasa dengan pola itu.

Berani Mengambil Resiko


Jangan pernah takut berani mengambil resiko. Bahkan orang sukses ini tidak akan pernah takut rugi atau takut salah dalam mengambil keputusan. Jikapun dia gagal, dia akan tetap berusaha bangkit dan belajar dari kesalahannya. Apakah kamu juga begitu? Orang sukses akan berusaha mencari peluang yang ada di sekitar nya, misalnya saat tau ada bisnis cemilan unik seperti pisang bakar atau pisang goreng, dia akan membuka bisnis yang serupa, hanya saja dia akan membuat makanan itu lebih bervariasi lagi, dengan cara menambahkan topping atau yang lainnya.

Memiliki Kemampuan Analisis Yang Baik


Contoh analisis yang baik itu, misalnya kamu udah tau nih kalau misalnya kamu membuka bisinis di suatu tempat, dengan bisnis yang memang cocok di tempat itu, jadi pastinya nanti bisnis kamu akan lancar di tempat itu. Ketika kamu sudah memiliki kemampuan analisis yang baik, itu salah satu ciri orang sukses lho…

Mudah Menyesuaikan Dirinya Dengan Lingkungan Baru


Orang yang sukses, tentunya memiliki rasa kepercayaan diri yang tinggi. Dia yakin kalo dia bisa melakukannya, dia berani untuk mengenal dengan orang – orang baru yang ada disekitarnya. Dan dari rasa percaya diri ini lah orang – orang sukses akan mudah untuk memulai bisnis, mencari rekan bisnis, dan lainnya yang memudahkan pergaulannya. Bagaimana dengan kamu?

Bersedia Menerima Kritik


Menerima kritikan dari orang lain bukanlah hal yang mudah lho… apalagi terkadang ada orang yang memberikan kritikannya dengan kata – kata yang menyakitkan. Tapi berbeda dengan orang sukses, orang sukses pasti bisa menerima semua kritikan dari orang lain. Bahkan untuk orang sukses, dia merasa bahwa kritikan itu adalah sebuah motivasi untuknya, karena dia tau bahwa dia bisa menjadi lebih baik lagi dengan kritikan yang ada.

Gak Pernah Berhenti Belajar


Ketika kamu berhenti untuk belajar, kamu telah berhenti untuk betumbuh. Menyedihkan bukan? Orang yang tidak pernah berhenti belajar biasa nya ada pada diri orang yang akana sukses
Orang yang sukses dengan orang yang belum sukses memiliki hal yang berbeda. Justru orang yang sukses rata –rata selalu ingin mencari tau, dan berusaha menambah wawasannya. Berbeda dengan yang lain, yang mungkin tidak ingin mencari tau yang lebih. Oleh karena itu, orang sukses tidak pernah berhenti belajar, bahkan jika dia sudah sukses pun dia akan tetap belajar.

Tapi, bagaimana ciri ini dpat di wujudkan dalam kedupan sehari – hari? Kamu bisa melakukan banyak hal untuk dapat terus belajar, misalnya dengan membaca buku, membaca situs – situs internet, banyak berkomunikasi dengan orang yang memiliki banyak pengalaman, dan kamu bisa mencatat segala macam pengetehuan baru yang kamu dapatkan. Orang – orang yang sukses biasanya memiliki pengetahuan yang cukup banyak dan minat yang besar untuk menambahkan itu semua.

Baca juga : Ciri ciri pria manis

Mendukung Temannya Untuk Sukses


Orang yang sukses pasti memiliki teman – teman terdekatnya. Bahkan dia tidak akan membiarkan temannya begitu saja, dia akan membantu teman – temannya untuk sukses. Orang yang sukses ini akan mengajar atau memberi masukan kepada temannya, agar temannya juga menjadi orang yang berhasil. Apakah kamu sudah membantu teman kamu? atau kamu malah membiarkannya?

Jarang Mengeluh


Banyak orang menyimpulkan bahwa sebuah keluh kesah yang disampaikan seseorang kepada orang lain bisa meringankan beban mereka. Tapi, apakah kamu tau, apabila kita sering mengeluh, beban yang kita hadapi justru akan semakin berat? Disisi lain keluhan bisa membawa aura negative bagi yang mendengarkan. Hal itu lah yang membuat orang lain tidak nyaman mendengarkan keluhan kamu. Karena itu, sebelum mengeluh, pikirkan terlebih dahulu apakah yang ingin kamu keluhkan itu membutuh kan solusi atau tidak. Orang yang  sukses selalu terlihat tegar ketika sedang mengalami hal yang berat dalam hidupnya. Kamu yang akan sukses biasanya mampu mengelola beban hidupnya tanpa harus banyak menceritakan keluhan sana sini.

Memustuskan Untuk Bahagia


Pernahkah kamu melihat buruh  dipasar yang sedang bercanda dengan temannya sampai terbahak – bahak? Mereka bisa terlihat bahagia di saat badan yang lelah mengangkat barang – barang dagangan hingga berpuluh – puluh kilogram setiap harinya. Maka kita tentu sepakat ketika ada yang mengatakan bahagia adalah pilihan, dan orang yang sukses biasanya selalu memutuskan untuk bahagia dengan apapun keadaannya. Uang yang banyak, bisnis yang berkembang pesat di mana – mana, serta kumpulan mobil dan rumah bukanlah jaminan seseorang akan bahagia.


Lalu apa artinya bahagia bagi kesuksesan seseorang? Bahagia adalah keputusan yang tidak perlu kamu ragukan. Ketika bahagia, tubuh kita akan menjadi lebih sehat, pikiran kita akan menjadi lebih jernih, aura kita akan memancarkan kehangatan yang menyenangkan bagi orang disekitar kita. Maka tidak heran ketika ada orang berkata ‘syarat orang yang akan sukses adalah mampu untuk memutuskan bahagia’.


Suka Mengahadapi Tantangan


Mungkin kamu jarang mendengar cerita orang sukses yang mengerjakan segala sesuatunya dengan setengah – setengah. Apapun pekerjaan yang kamu lakukan tidak akan pernah berarti apa – apa jika hanya dikerjakan setengah hati. Totalitas sangat diperlukan saat kita mengerjakan suatu pekerjaan atau tugas. Bekerja hanya seadanya, dengan memenuhi? Dan syarat? Dan setelah itu selesai. Padahal dengan totalitas itu kita bisa menegerahkan seluruh energy dan perhatian pada suatu hal sehingga betul – betul menghasilkan sesuatu yang sangat berguna bagi diri kita. Ada nasihat yang mengatakan, kalo kamu diminta memberi 7, berilah mereka 10.. tentu maksud dari nasihat ini adalah jangan hanya memberikan apa yang di harapkan oleh orang, kamu harus mampu menunjukkan totalitas kamu dengan memberi lebih dari yang mereka harapkan.

Baca juga : Ciri ciri pembohong

Memiliki Investasi


Orang akan menilai, orang yang sukses biasanya memiliki investasi, baik dalam hubungan, pengetahuan, maupun secara finansial. Nah, untuk yang ini memang tidak selalu mudah, tetapi minimal mereka memiliki pengetahuan untuk dengan tepat menentukan tujuan investasi mereka, investasi apa yang dipilih, dan bagaimana mereka menjalan strategi investasi tersebut. Apa artinya investasi bagi kesuksesan? Artinya orang yang sukses sudah bisa berpikir jauh kedepan, bagamana dia akan menjalani hidup, paling tidak dari perkembangan system ekonomi dimana dia tinggal.

Optimis Dalam Melihat Hambatan


Dengan optimis, berarti kamu selalu memiliki harapan untuk tetap maju dan bertahan sesulit apapun keadaanya. Kamu bisa menanamkan kebiasaaan optimis dengan cara mendisiplinkan diri untuk hanya memikirkan dan membicarakan apa yang kamu inginkan, dan menjauhkan pikiran serta perkataan dari apa yang tidak kamu inginkan. Kamu bisa menjadi orang yang optimis, dengan terus – menerus memikirkan aksi – aksi apa yang bis segera dilakukan, agar semua target penting bisa tercapai. Semakin sibuk kamu mengejar target, kamu akan menjadi lebih semangat. Jadi bisa dibilang, jika optimis itu yang bisa menggerakkan kamu untuk konsisten meraih target yang kamu tetapkan.

Nah, itu adalah beberapa ciri orang sukses. Apakah ciri – ciri tersebut sudah ada di dalam diri kamu? bersyukurlah jika sudah, jika belum bagaimana? Maka kamu harus lebih berusaha lagi… latih diri kamu untuk tetap menjadi optimis. Untuk pertama kali memang berat, tapi kamu harus bisa menentukan tujuan kamu dengan jelas, maka semua ciri – ciri tersebut akan segera kamu dapat kan di dalam diri kamu.

Semoga bermanfaat ☺

-article by Sherene.L-

Belum ada Komentar untuk "12 Ciri ciri orang sukses di usia muda lihat tanda tandanya"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel